Introducing 

Prezi AI.

Your new presentation assistant.

Refine, enhance, and tailor your content, source relevant images, and edit visuals quicker than ever before.

Loading…
Transcript

Sosialisasi E-Kinerja

BKD KAB. TORAJA UTARA

PT. Liny Jaya Informatika

Profil Singkat PT. Liny Jaya Informatika

PT. Liny Jaya Informatika (LJI) merupakan salah satu perusahaan yang bergerak dalam bidang Teknologi Informasi (IT). Perusahaan kami telah berpengalaman selama beberapa tahun dalam membangun berbagai jenis prodak Teknologi Informasi (IT), khususnya aplikasi komputer (Sistem Informasi) baik dilingkup pemerintahan, maupun swasta. PT. Liny Jaya Informatika memiliki komitmen yang tinggi untuk mendukung pengembangan Teknologi Informasi di Indonesia. Berbekal pengalaman dari pendiri maupun personil yang ada pada perusahaan kami menjadikan PT. Liny Jaya Informatika mampu membangun prodak yang berkualitas dan memberikan layanan yang terbaik bagi setiap mitra.

Latar Belakang

Latar Belakang

Perkembangan teknologi informasi mengubah pekerjaan sehari-hari menjadi efektif dan efisien termasuk di dalam instansi/lembaga. Tidak heran hampir semua aspek pekerjaan yang ada saat ini ditopang oleh teknologi informasi . Aplikasi ini dikembangkan untuk memudahkan aparatur dalam meng-input kegiatan/pekerjaan dan membuat Laporan Kerja Harian (LKH). Di samping itu aplikasi ini diharapkan mampu menjadi salah satu instrumen pendukung bagi pimpinan dalam mengambil keputusan terkait kinerja pegawai, unit dan satuan kerja.

e-Kinerja adalah salah satu aplikasi berbasis web yang digunakan oleh Pemerintah Kabupaten/Kota untuk menganalisis kebutuhan jabatan, beban kerja jabatan dan beban kerja unit/satuan kerja organisasi sebagai dasar perhitungan prestasi kerja dan pemberian insentif kerja dengan memedomani Permendagri Nomor 4 Tahun 2005 tentang Analisis Jabatan dan Permendagri Nomor 12 tahun 2008 tentang ABK.

Maksud & Tujuan

Maksud & Tujuan

Maksud dan tujuan diterapkannya e-Kinerja adalah sebagai berikut :

  • Meningkatkan kinerja organisasi dan aparatur
  • Menjadi salah satu instrumen dalam penataan dan penyempurnaan organisasi
  • Menjadi alat ukur prestasi kerja organisasi dan aparatur
  • Meningkatkan kesejahteraan aparatur dengan mengacu pada prinsip keadilan “equal job for equal pay”
  • Meningkatkan motivasi kerja PNS
  • Meningkatkan disiplin kerja PNS
  • Mendorong terciptanya kompetisi yang sehat di antara aparatur
  • Meningkatkan kompetensi SDM
  • Menumbuhkan kreativitas dan inovasi kerja yang lebih tinggi
  • Merekam pekerjaan harian aparatur sesuai dengan jabatan dan beban kerja

MANFAAT

Manfaat

Manfaat diterapkannya e-Kinerja adalah sebagai berikut :

1. Merekam semua aktivitas yang dikerjakan oleh PNS

2. Mengetahui optimalisasi kinerja PNS

3. Menilai Sasaran Kerja Pegawai (SKP) atau Prestasi Kerja Pegawai

4. Sebagai bahan analisa kebutuhan pegawai, evaluasi kinerja pegawai dan bahan pembinaan

dan pengembangan pegawai/organisasi

5. Sebagai dasar pemberian tunjangan prestasi kerja pegawai sesuai dengan aktivitas/

kegiatan yang dikerjakan

6. Mengetahui kontribusi PNS terhadap organisasi

7. Mendorong PNS berinisiatif dalam pelaksanaan tugas guna tercapainya tujuan organisasi

8. Mengetahui kebutuhan riil PNS dalam SKPD

Dasar Hukum

Dasar Hukum

Dasar hukum yang digunakan dalam e-Kinerja adalah sebagai berikut :

  • Peraturan Pemerintah Nomor 58 Tahun 2005 Tentang Pengelolaan Keuangan Daerah
  • Peraturan Pemerintah Nomor 46 Tahun 2011 Tentang Penilaian Prestasi Kerja PNS
  • Peraturan Menteri Dalam Negeri Nomor 13 Tahun 2006 Tentang Pedoman Pengelolaan Keuangan Daerah
  • Peraturan Menteri Dalam Negeri Nomor 12 Tahun 2008 Tentang Pedoman Analisis Jabatan di Lingkungan Departemen Dalam Negeri dan Pemerintah Daerah
  • Peraturan Menteri Dalam Negeri Nomor 35 Tahun 2012 Tentang Analisis Jabatan di Lingkungan Kementerian Dalam Negeri dan Pemerintah Daerah

Penutup

Demikian gambaran prodak E-Kinerja yang kami sampaikan kepada Bapak/Ibu, Semoga dengan informasi seputar Teknologi Informasi yang kami berikan ini dapat bermanfaat untuk membangun pemerintahan di Indonesia sesuai cita-cita bangsa Indonesia dalam meningkatkan Teknologi Informasi dan Komunikasi (ICT) sebagai sarana dalam membangun pemerintahan berbasis elektronik (e-Government).

Penutup

Sekian dan Terima Kasih !!!

Learn more about creating dynamic, engaging presentations with Prezi