Introducing 

Prezi AI.

Your new presentation assistant.

Refine, enhance, and tailor your content, source relevant images, and edit visuals quicker than ever before.

Loading…
Transcript

ORGANISASI MILITER dan EKONOMI REGIONAL dan GLOBAL

Pakta Warsawa dan GATT

APA ITU PAKTA WARSAWA

Topic

Pakta Warsawa adalah persekutuan militer dari negara-negara yang tergabung dalam Blok Timur (Eropa Timur), Pakta Warsawa merupakan persekutuan tandingan dibentuknya NATO oleh Amerika Serikat. Pakta warsawa ini terbentuk pada tanggal 14 Mei 1955 di Polandia.

Perbedaan dan Kesamaan dengan NATO

Topic

Sama sama menganut prinsip keamanan kolektif yaitu perjanjian keamanan politik, regional, atau global yang setiap penandatangannya mengakui bahwa keamanan satu pihak adalah kepentingan semua pihak. Sedangkan perbedaannya adalah Pakta Warsawa lebih unggul dalam bidang persenjataan pesawat pengintai, kapal penjelajah berat, kapal perang anjau, kapal patroli, kapal selam jarak jauh, dan peluru kendali balistik di bandingkan dengan NATO.

LATAR BELAKANG

Topic

1. Di bentuk sebagai reaksi atas bergabungnya Jerman Barat ke dalam NATO pada 1955

2. Keinginan Uni Soviet untuk mempertahankan kendali atas kekuatan militer di Eropa Tengah dan Eropa Timur

3. Kekhawatiran Uni Soviet dan negara-negara Blok Timur atas keberadaan NATO yang sewaktu-waktu dapat menjadi ancaman bagi negara-negara Blok Timur

TUJUAN

Topic

Beberapa tujuan pembentukan Pakta Warsawa, sebagai berikut :

1. Mengimbangi kekuatan aliansi pertahanan NATO.

2. Meningkatkan kerja sama pertahanan dan militer negara-negara Blok Timur.

3. Saling membantu jika salah satu negara anggota Pakta Warsawa mengalami masalah pertahanan maupun keamanan.

Fungsi dan Tugas

Topic

1. Menangani masalah kebijakan politik dan mengembangkan usulan yang akan diadopsi negara negara anggota

2. Menyebarluaskan keputusan keputusan kepada negara anggota

3. Mempunyai wewenang untuk mengurusi berbagai kegiatan militer.

NIKITA KHRUSHCHEV

Marsekal Ivan S. Konev

Topic

NEGARA ANGGOTA

Uni Soviet

Bulgaria

Romania

Jerman Timur

Hungaria

Polandia

Cekoslowakia

Albania

Topic

Bubarnya Pakta Warsawa

Topic

Pada tahun 1990-an, Uni Soviet dan negara-negara komunis mengalami krisis. Inilah yang menjadi awal pembubaran Pakta Warsawa. Krisis yang dialami oleh Uni Soviet dan negara komunis menyebabkan perpecahan internal Pakta Warsawa. Akhirnya, Pakta Warsawa secara resmi dibubarkan pada tanggal 31 Maret 1991 dalam pertemuan antarnegara anggota Pakta Warsawa di kota Praha, Ceko. Pada tanggal 1 Juli 1991, Presiden Cekoslowakia, Vaclav Havel secara resmi menyatakan Pakta Warsawa dibubarkan.

GATT [General Agreement on Tariffs and Trade]

Topic

GATT (General Agreement on Tariffs and Trade) adalah perjanjian multilateral yang mengatur tarif dan perdagangan internasional dan juga merupakan aturan perdagangan internasional yang disetujui oleh 23 negara pada 30 Oktober 1947 di Jenewa, Swiss dan mulai efektif dilakukan mulai 1 Januari 1948.

Latar Belakang

1. Keadaan sosial, politik dan ekonomi yang kacau mendorong negara-negara di dunia untuk saling bekerja sama demi mengatasi krisis dalam negeri.

2. Adanya keinginan dari negara-negara dunia untuk melakukan negosiasi terhadap perdagangan bebas internasional.

3. Setelah terjadi Perang Dunia II terdapat perjanjian internasional multirateral yang mengatur tentang perdagangan bebas dengan membatasi perdagangan ekspor impor untuk memproteksi keamanan dan pertahanan.

Topic

TUJUAN

1. Meningkatkan kesempatan kerja

2. Memperluas produksi dan pertukaran barang

3. Menghapus perlakuan deskriminasi dalam perdagangan internasional

4. Memecahkan masalah dan hambatan dalam perdagangan internasional

5. Meningkatkan efisiensi penggunaan sumber daya yang ada di dunia

Topic

PRINSIP

1. Prinsip Most Favoured Nations (MFN), yaitu prinsip non-deskriminatif dalam menjalankan perdagangan internasional.

2. Prinsip National Treatment, yaitu prinsip yang mengatur produk hasil impor harus diperlakukan sama dengan produk dalam negeri.

3. Prinsip Transparansi, yaitu prinsip keterbukaan antar negara anggota GATT.

4. Prinsip Non Tariff Measures, yaitu negara anggota GATT hanya diperbolehkan untuk melindungi produk dalam negeri dengan meningkatkan bea masuk produk impor.

5. Prinsip Quantitative Restriction, yaitu negara anggota GATT tidak diperbolehkan melakukan pembatasan quota terhadap perdagangan internasional.

Topic

Kegiatan GATT

Topic

1. GATT berfungsi sebagai forum konsultasi negara-negara anggota dalam membahas dan menyelesaikan masalah-masalah yang timbul di bidang perdagangan internasional.

2. GATT juga berfungsi sebagai forum penyelesaian sengketa di bidang perdagangan antara negara-negara peserta.

Bubarnya GATT

Topic

Pada tahun 1994, GATT mengalami perubahan secara besar-besaran. Perubahan tersebut dibahas dalam perjanjian putaran Uruguay pada tahun 1994. Dalam perjanjian putaran Uruguay, peran dan fungsi GATT digantikan oleh World Trade Organization (WTO) yang terbentuk pada 1 Januari 1995.

Alasan pembubaran dan perubahan GATT karena tidak pernah diratifikasi meskipun telah diusahakan menjadi organisasi internasional penuh.

Learn more about creating dynamic, engaging presentations with Prezi